Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Satrio Sarwo Trengginas
TRIBUNJAKARTA.COM, KEBAYORAN LAMA - Kebocoran gas dari oven dapur lantai dua toko roti Holland Bakery Pondok Indah menjadi penyebab tersulutnya api hingga menimbulkan kebakaran.
Api membesar hingga menghanguskan dua lantai pada bangunan tersebut yang berlokasi di Jalan Sultan Iskandar Muda RT 010 RW 002 Kelurahan Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan.
Menurut Perwira Piket Kasi Sektor Setiabudi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jakarta Selatan, Prawito, membutuhkan waktu berjam-jam untuk memadamkan kobaran api itu.
"Sebanyak 48 petugas maupun unit mobil kita kerahkan untuk memadamkan api. Ruangan yang hangus lantai tiga dan empat. Untuk kendala proses pendinginan banyak tumpukan kardus dan tepung roti yang harus kita urai," ungkapnya kepada TribunJakarta.com pada Sabtu (18/5/2019).
• Kebakaran Melanda Toko Roti Holland Bakery Pondok Indah
• Pengungsian Korban Kebakaran Kampung Bandan Dibuka hingga Pekan Depan
• Si Jago Merah Mengamuk di Pemukiman Padat Penduduk Belakang WTC Mangga DUa
Kebakaran itu turut melukai pegawai Holland Bakery.
Sebanyak lima orang mengalami luka bakar terkena jilatan api di gedung tersebut.
Hal itu diterangkan oleh petugas Palang Merah Indonesia Jakarta Selatan, Dika July di lokasi.
"Ada dua orang yang dilarikan ke rumah sakit Fatmawati dan Setia Mitra karena terkena amukan api. Dua korban itu mengalami luka bakar di bagian punggung," ungkap Dika kepada TribunJakarta.com pada Sabtu (18/5/2019).
Kemudian Dika melanjutkan tiga korban lainnya mengalami luka ringan.
"Tiga korban lainnya sesak nafas dan luka ringan seperti lecet-lecet di anggota tubuh," tandasnya.
Baca Lagi dong http://jakarta.tribunnews.com/2019/05/18/kebakaran-di-toko-roti-holland-bakery-disebabkan-kebocoran-gas-dari-oven-dapurBagikan Berita Ini
0 Response to "Kebakaran di Toko Roti Holland Bakery Disebabkan Kebocoran Gas dari Oven Dapur - Tribun Jakarta"
Post a Comment