Share this on:
DUKUHWARU - Rumah Koridah (40) di Dukuh Keplik RT 02 RW01 Desa Dukuhwaru Kecamatan Dukuhwaru Kabupaten Tegal ambruk bagian dapurnya, Minggu (26/5) dini hari. Dugaan sementara, kejadian dipicu akibat tembok yang rapuh sehingga ambruk.
Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan kejadian bermula saat pemilik rumah beserta anaknya tengah berada di dalam rumah. Koridah tengah menjahit sedangkan anaknya Irfan (7) tidur di kamar.
Tiba-tiba, Koridah mendengar ada suara gemuruh dari belakang rumah. Dia mengira jika itu suara tikus.
Disaat bersamaan, ada teriakan tetangga sekitar rumah. Sehingga Koridah panik dan langsung membangunkan anaknya serta lari ke luar rumah.
Tak lama berselang, tembok rumah di bagian dapur ambruk. Beruntung dalam kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa.
"Saat itu saya sedang menjahit. Tiba-tiba ada suara gemuruh dan disusul suara teriakan tetangga. Jadi saya langsung bangunkan anak terus lari," katanya.
Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian materil. Diperkirakan kerugian mencapai Rp35 juta.
Mendapati laporan itu, PMI Kabupaten Tegal segera menerjunkan relawan beserta bantuan kepada pemilik rumah. (muj/zul)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tak Ada Hujan atau Angin, Dapur Rumah Warga Ambruk - radartegal.com"
Post a Comment