
Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Ruben Onsu membagikan foto ketika sang istri melakukan kegiatan memasak seperti yang dilakukan ibu rumah tangga pada umumnya, padahal Sarwendah baru saja melahirkan.
- Tim WowKeren
- Jun 22, 2019
WowKeren - Setelah melahirkan anak keduanya, Thania Putri Onsu di Singapura, 5 Juni 2019 lalu, kini Sarwendah kembali melakukan kegiatan sehari-harinya sebagai ibu rumah tangga. Salah satu kegiatan Sarwendah yang disenangi oleh Ruben adalah memasak. Maklum, Ruben sangat menyukai masakan istrinya di rumah.
Alhasil ketika Sarwendah kembali memasak di dapur, Ruben pun saking senangnya mengunggah foto ketika sang istri mengolah makanan. "Yeayyy udh kembali lagi ke dapur ?????? Makannnnn makannnnnn ????????. #rubenonsu #bensu #justruben #jalani_nikmati_syukuri #janganlupabahagia #senyuminaja #rezekigakketuker," tulis Ruben di bagian caption yang ditulisnya.
Dalam unggahan Ruben itu, Sarwendah terlihat memakai daster seperti biasanya. Dia juga fokus kepada pengolahan makanan untuk disajikan ke keluarganya. Alhasil dalam waktu dekat, unggahan Ruben itu langsung banyak dikomentari oleh netter. Tidak sedikit netter yang ikut merasa senang dengan kembalinya Sarwendah memasak. Bahkan ada yang meminta resep masakan Sarwendah.
"Sederhananya bu sarwendah. Salut deh... semoga jd keluarga yg harmonis dan romantis terus... langgeng," komentar sri.kaya***. "Hdup penuh kemewahan tapi aku akui sama rmh tanggax kaka ruben_onsu yg sll hdup sderhana ... patut d contoi .. ❤️😍😍," komentar nettyd***. "Sungguh..istri..baik..dan hebat..buat bensu dan anak.anak nya..smgg sehat sllu dan bahagia..ya," komentar martinimartin***. "Matappp secantik apa pun wanita kl ga bs masak itu ga sempurna..beruntungnya thalia dan thania have a good mother.. 😄😄😄," komentar mayafirman0***.
Sementara itu, Sarwendah masih berada di Singapura. Ia kerap membagikan kegiatannya melalui saluran YouTube "The Onsu". Dalam vlog tersebut, Sarwendah memperlihatkan bagaimana kesehariannya mengurus anak. Mulai dari menyiapkan sarapan untuk anak sulungnya, Thalia, kemudian mengantarnya ke sekolah dengan mengendarai sepeda kayuh.
Selain karena jarak sekolah yang dekat dengan tempat tinggal, hal itu merupakan cara Sarwendah untuk berkomunikasi lebih lama dengan Thalia. Apalagi selama hamil anak kedua, komunikasinya dengan Thalia tidak sesering dulu.
Bagikan Berita Ini
Masih Binggung Mencari Situs Togel Online, Live Casino & Taruhan Bola Yang Terpercaya ?
ReplyDeleteProses Transaksi Yang Cepat Dan Super Mudah
Minimal Depo 20rb & WD 50rb
cs online 1x24 jam
WA : [+855]964630067