Pemadam Aceh Besar dan Banda Aceh Berjibaku Padamkan Kebakaran Dapur Batu Bata
Laporan Misran Asri | Aceh Besar
SERAMBINEWS.COM, KOTA JANTHO – Petugas pemadam kebakaran dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar dan petugas pemadam dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Banda Aceh, berkolaborasi memadamkan api yang membakar dapur batu bata di Jalan Laksamana Malahayati, Gampong Lamseunong, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, Kamis (23/5/2019) sekitar pukul 14.50 WIB.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Aceh Besar, Farhan AP mengatakan dapur batu bata tersebut milik Rasidah (40). Kronologi kejadiannya menutut Farhan, munculnya api dari dapur batu bata tersebut memunculkan kepanikan bagi warga setempat.
Pasalnya, keberadaan dapur batu bata yang terbakar itu cukup dekat dengan permukiman warga sekitar, sehingga begitu pihaknya memperoleh informasi di pos induk pemadam BPBD Aceh Besar di Sibreh Keumude, pihaknya langsung meneruskan informasi ke pos pemadam kebakaran terdekat, yaitu pos Kajhu dan pos Durung.
“Kami mengerahkan dua unit mobil pemadam dari pos Kajhu dan pos Durung. Serta ikut dibantu satu unit mobil pemadam dari DPKP Kota Banda Aceh. Alhamdulillah, pemadam berhasil dilakukan sekitar pukul 15.20 WIB,” ungkap Farhan.
Petugas Pusdalops-PB BPBD Aceh Besar, Iqbal menambahkan tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran itu. Pemadaman juga ikut dibantu ppersonel TNI dari koramil setempat dan Polsek Baitussalam serta masyarakat yang berdekatan dengan lokasi kebakaran.(*)
Baca Lagi dong http://aceh.tribunnews.com/2019/05/24/pemadam-aceh-besar-dan-banda-aceh-berjibaku-padamkan-kebakaran-dapur-batu-bataBagikan Berita Ini
0 Response to "Pemadam Aceh Besar dan Banda Aceh Berjibaku Padamkan Kebakaran Dapur Batu Bata - Serambi Indonesia"
Post a Comment