Search

Ada Dapur Umum untuk Bantu Mahasiswa Asal Sulteng di Salatiga

Salatiga - Sedikitnya 31 mahasiswa Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga terdampak gempa dan tsunami Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng). Mereka saling bantu membantu dengan mendirikan posko bencana dan dapur umum.

Posko Bantuan Korban Bencana di Sulawesi Tengah dan Dapur Umum Mahasiswa Asal Sulteng didirikan di Jalan Kemiri III, Kota Salatiga. Mereka mendirikan posko sejak hari Minggu kemarin.

Mahasiswa asal Sulteng yang kuliah di UKSW ada sebanyak 186 orang. Mereka berasal dari Poso, Morowali Utara, Luwuk, Donggala dan Palu.
Namun demikian, berdasarkan pendataan mahasiswa asal Palu dan Donggala ada 31 orang. Pasca terjadinya bencananya gempa bumi dan tsunami tersebut, mahasiswa UKSW yang tergabung dalam Rukun Keluarga Mahasiswa Sulteng (Ruma Sulteng), mendirikan posko bantuan.

Rumah kontrakan Jalan Kemiri III, Sidorejo, Kota Salatiga, dijadikan posko dan dapur umum. Para mahasiswa ini secara bergotong royong mempersiapkan menu makan siang dan makam untuk teman-teman mahasiswa yang berasal dari Palu. Baik mahasiswi maupun mahasiswa saling bantu-membantu memasak nasi maupun sayur untuk mempersiapkan makan siang dan malam.
Ada Dapur Umum untuk Bantu Mahasiswa Asal Sulteng di SalatigaFoto: Eko Susanto/detikcom

Pada, Kamis (4/10/2018), sore, detikcom berkesempatan melihat proses mempersiapkan menu makan malam di posko dan dapur umum tersebut.

"Kami di sini melakukan galang dana dengan banyak bantuan dari warga masyarakat dan etnis lain. Tidak hanya menggalang dana, kami juga membuat dapur umum untuk anak-anak khususnya dari Sulteng, saya sendiri dan teman-teman lain," ujar Theresia Mahniar Nyaua (18), mahasiswa Teologi asal Palu, itu.


Kejadian gempa dan tsunami pada, Jumat (28/9/2018), kata dia, sempat membuatnya panik karena putus kontak dengan keluarga. Saat ini, ia telah bisa berkomunikasi dengan orang tuanya di Palu. Rumahnya hancur, namun keluarganya selamat semuanya.

"Kami baru bisa berkomunikasi pada Minggu malam. Pesan orang tua untuk kuliah dengan baik, hemat serta selalu berdoa," ujarnya.

Sedangkan mahasiswi UKSW lainnya asal Palu, Abigail Alegra Ticoalu (19), menuturkan, setelah terjadi gempa dan tsunami baru beberapa jam kemudian bisa berkomunikasi dengan orang tuanya.


"Beberapa jam setelah kejadian dapat kabar dari mama kebetulan berada di Manado, adik yang di Palu. Orang tua berpesan agar jangan khawatir dan fokus kuliah. Untuk uang kuliah ada dispensasi yang sekarang telah diurus pengurus dengan pihak kampus," ujar dia di sela-sela memasak.

Sementara itu, Ketua Rukun Keluarga Mahasiswa Sulteng (Ruma Sulteng) Rival Jekson Belora menambahkan mahasiswa berasal dari Donggala dan Palu ada 31 mahasiswa. Namun yang berada dan berkumpul di posko ada 27 orang mahasiswa.

"Tujuan membuka dampur umum ini untuk membantu adik-adik, kakak-kakak, teman-teman dan saudara-saudara kami mahasiswa Sulteng khususnya dari Kota Palu. Seperti kita tahu sendiri sekarang disana sedang lumpuh total, jadi tidak mungkin mendapatkan kiriman untuk makan sehari-hari jadi dapur umum kita prioritaskan buat mereka," katanya.

"Di sini kita masak untuk mereka, jadi mereka tidak pusing lagi mencari makan karena keterbatasan uang yang dikirim dari daerah. Posko ini sudah mulai dari Minggu kemarin. Untuk masalah kapan berhentinya, kita belum tahu, jadi kita mungkin akan terus melakukan ini sampai semuanya pulih," kata Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi, itu.

Untuk keberadaan dapur umum ini, katanya, posko ini sampai kondisi keuangan untuk teman-teman dari Palu bisa normal. Sedangkan posko sendiri mendapatkan bantuan dari teman-teman dari Sulawesi, mahasiswa UKSW maupun dari perkumpulan serta komunitas-komunitas.

"Puji Tuhan untuk disini, kita mendapatkan bantuan banyak sekali dan kita juga mendapatkan bantuan dari hampir semua masyarakat Salatiga," tuturnya.

(bgs/bgs)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-4242814/ada-dapur-umum-untuk-bantu-mahasiswa-asal-sulteng-di-salatiga

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ada Dapur Umum untuk Bantu Mahasiswa Asal Sulteng di Salatiga"

Post a Comment

Powered by Blogger.