BANGKAPOS.COM - Muncul klub penggemar bernama Anto Cepi Lovers!
Ini adalah fans club untuk mereka yang mengidolakan Kopda Danarto alias Anto Cepi, personel TNI asal Gunung Kidul, Yogyakarta, yang dibilang amat mirip dengan Agus Yudhoyono.
Apalagi dua-duanya dari kalangan keluarga militer.
Pantauan TribunStyle.com hingga Rabu 28 Maret, akun Instagram Anto Cepi sudah dibanjiri 96.700-an follower.
Sebuah angka yang sangat besar untuk ukuran media sosial non public figure.
Berbagai komentar bernada menggoda membanjiri Instagramnya terkait banyaknya orang menyebut tampang dia amat mirip Agus SBY.
Anto Cepi sendiri berusaha merendah.
"Sebenernya sih aku lebih suka komentar "nggak mirip" karena memang nggak mirip lho.
Dan nggak ada sedikitpun meniru foto bapak Agus.
Aku cuma mau berkarya saja di musik karena hobi aku," tulisnya di Instagram.
Meski demikian, Anto tetap me-reposting foto-foto dari berbagai sumber yang menyebutnya mirip dengan suami Anissa Pohan itu.
Baca Lagi dong http://bangka.tribunnews.com/2018/03/28/punya-wajah-mirip-ahy-kopda-anto-cepi-kecipratan-rejeki-dan-masuk-dapur-rekamanBagikan Berita Ini
0 Response to "Punya Wajah Mirip AHY, Kopda Anto Cepi Kecipratan Rejeki dan ..."
Post a Comment