Search

Rumah Toko di Nagan Raya Terbakar, Api Berasal dari Dapur - Serambi Indonesia

Laporan Rizwan | Nagan Raya

SERAMBINEWS.COM, SUKA MAKMUE - Satu unit rumah toko (ruko) yang selama ini digunakan sebagai warung di Desa Ujong Fatihah, Kecamatan Kuala, Nagan Raya, Sabtu (21/12/2019) sekira pukul 14.30 WIB terbakar.

Informasi diperoleh Serambinews.com, kebakaran ruko berkontruksi semi permanen milik H Malem Diwa yang lokasinya berdekatan dengan sejumlah rumah penduduk.

Api dengan cepat menghanguskan semua isi di dalam rumah meski tidak ada laporan korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Kebakaran tersebut diduga api berasal dari dapur, namun belum diketahui persis penyebab dan masih dalam penyelidikan polisi di Nagan Raya.

Lazismu Antar Bantuan untuk Korban Kebakaran di Lapang Johan Pahlawan

HMI Cabang Blangpidie Berikan Kitab Untuk Santri Korban Kebakaran Darussalam Labuhan Haji

VIDEO - Kebakaran Rumah di Aceh Barat, Ibu dan Tiga Anaknya yang Tertidur Pulas Berhasil Selamat

Dua armada pemadam dari BPBD Nagan Raya dikerahkan serta turut dibantu TNI, Polri dan masyarakat di wilayah itu.

Istri dan seorang anak dari H Malem Diwa yang berada di dalam ruko berhasil menyelamatkan diri dari kepungan asap kebakaran.

Tim Pusdalops BPBD Nagan Raya, Agus ditanyai mengatakan, kebakaran berhasil dipadamkan sehingga tidak meluas ke rumah lain.

"Penyebab masih dalam pemeriksaan pihak berwajib. Tidak ada laporan korban jiwa. Isi dalam ruko ludes terbakar," katanya. (*)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://aceh.tribunnews.com/2019/12/21/rumah-toko-di-nagan-raya-terbakar-api-berasal-dari-dapur

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Rumah Toko di Nagan Raya Terbakar, Api Berasal dari Dapur - Serambi Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.