Search

Dapur Embarkasi Surabaya Habiskan 1,5 Kuintal Beras Per Hari - Jawa Pos

JawaPos.com – Kesibukan dalam proses pemberangkatan haji di Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES) tidak hanya tampak pada wira-wiri jamaahnya. Hal tersebut juga terlihat di dapur yang memproses seluruh makanan calon jamaah haji (CJH). Tiap hari rata-rata 150 kilogram beras dimasak untuk ribuan CJH.

Siti Syamsiah, 74, sudah 25 tahun berturut-turut menjadi bagian dalam menyajikan makanan bagi para jamaah haji. Dari sekadar memotong sayur hingga sekarang menjadi koordinator di dapur. ’’Saya bertugas mulai dari awal saat CJH cuma 9 kloter,’’ katanya.

Kini dia bersama 42 bawahannya harus bekerja dari pagi hingga petang untuk melayani ribuan jamaah. Rata-rata per hari ada 3–5 kloter CJH yang makanannya harus disiapkan. Mulai sarapan, makan siang, hingga malam. ’’Per kloter jatahnya minimal 50 kilogram,’’ nenek 10 cucu itu.

Kegiatan memasak biasanya dimulai pukul 23.00. Itu dilakukan untuk menyiapkan sarapan. Pukul 04.00 makanan harus sudah siap. Lantas, kegiatan tersebut berlanjut untuk makan siang dan malam. Paling cepat dia bersama timnya bisa beristirahat pukul 16.00.

Jam terbang yang tinggi membuat Syamsiah paham betul dengan rasa masakannya. Selain itu, standar tinggi diberlakukan saat memasak. ’’Kalau saat memasak jelas pakai penutup rambut, masker, dan sarung tangan. Itu wajib,” tuturnya.

Selain itu, untuk menjaga kesehatan para jamaah, dapur AHES menyediakan menu diet khusus bagi mereka yang tidak tawar dengan gula dan garam biasa. Ada gula rendah kalori dan garam khusus.

Memasak juga demikian. Yang digunakan minyak jagung. ’’Biasanya kami sediakan 15–20 porsi untuk jamaah yang memerlukan makanan diet tersebut,’’ jelas Pengawas Permakanan AHES Siti Rum Aini.

Jenis masakannya sama. Hanya, rasanya tawar karena tidak menggunakan kecap atau saus, gula, dan garam. Jamaah bisa menyesuaikan rasa dengan gula rendah kalori dan garam khusus yang disediakan. Hal itu dilakukan mengingat jamaah yang masuk risiko tinggi (risti) juga banyak. 

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://www.jawapos.com/surabaya/13/07/2019/dapur-embarkasi-surabaya-habiskan-15-kuintal-beras-per-hari/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dapur Embarkasi Surabaya Habiskan 1,5 Kuintal Beras Per Hari - Jawa Pos"

Post a Comment

Powered by Blogger.