Search

Cerita Chef Arnold Banting Tulang di Dapur hingga Tangannya Kapalan - Detikcom

Jakarta - Terkenal sebagai celebrity chef, Arnold Poernomo punya cerita unik soal perjuangannya di dapur. Ia memulai karir dari bawah sebagai tukang cuci piring.

Melalui thread di Twitter kemarin (25/7), chef Arnold menuliskan pendapatnya soal kerja keras dan keberhasilan. Awalnya ia mengunggah video sedang mengendarai motor sport yang merupakan barang mewah.

Chef asal Surabaya ini lalu mengingatkan followersnya di Twitter untuk tidak nyinyir melihat keberhasilan orang lain. "Kalau punya mimpi jgn waktu tidur doang...kerja-berdoa-bikin goal-bikin plan-kalo gagal jgn nyerah-review kegagal-benerin-jalan lagi simple!," tulisnya.

Pria yang menempuh pendidikan di Sydney, Australia ini juga membuat thread soal perjalanan hidupnya yang unik. Ia mengatakan kalau dirinya bukan berasal dari keluarga orang kaya.
Cerita Chef Arnold Banting Tulang di Dapur hingga Tangannya KapalanFoto: Twitter @ArnoldPoernomo

Baca Juga: Ini Cerita di Balik Kolaborasi Bisnis Chef Arnold-Gibran-Kaesang

"Saya bukan dari keluarga orang kaya! Ortu saya bangkrut 3x, Saya cuma sekolah sampai SMA dan itu pun bisa di blg gagal, Saya TIDAK kuliah karena TIDAK mampu (jadi pls jgn tanya kuliah kuliner apa yg bagus? Karena saya sendiri ga tau!)," tulisnya.

Chef Arnold juga sempat kilas balik perjuangannya di dapur sebelum dirinya terkenal sebagai celebrity chef di Indonesia. "Saya kerja CUCI PIRING karena ga ada duit jajan! INTINYA KITA TIDAK BISA MEMILIH LAHIR TAJIR ATAU GA! Tapi masa depan dan sampai TUA kalau TIDAK ADA GOAL YANG TERCAPAI JANGAN SALAHKAN LINGKUNGAN APALAGI PRESIDEN! MIKIR!!!," lanjutnya.

Kepada detikFood (26/7), chef Arnold mengaku pernah jadi kitchen hand selama 2 sampai 2,5 tahun di restoran. Kitchen hand bertanggung jawab menjaga kebersihan dapur restoran termasuk mencuci piring.

Cerita Chef Arnold Banting Tulang di Dapur hingga Tangannya KapalanFoto: Twitter @ArnoldPoernomo

Pekerjaan yang berat rupanya membuat tangan chef Arnold kapalan. "SUDAH JELAS KAN KENAPA TANGAN DAN JARI SAYA BANTET DAN KAPALAN SEPERTI KULI!!!," tulisnya. Ia bahkan menyertakan foto tangan sebagai bukti.

Masih di thread yang sama, chef Arnold kembali menunjukkan foto tangannya. Ternyata tangannya juga pernah dijahit. "Dan ini bekas 5 jahitan," kata suami Tiffany Soesanto ini.

Thread chef Arnold dilanjutkan dengan pesannya pada netizen. "Kalo pemikiran hidup negative terus! Dan tidak optimis..HAL HAL POSITIVE DAN BERKAT PUN juga males kaliii, karena kalian ga bakal bisa appreciate dan selalu kurang! Ngerti!," pungkasnya.

Cerita Chef Arnold Banting Tulang di Dapur hingga Tangannya KapalanFoto: Instagram

Sudah lebih dari 30.000 orang menyukai thread chef Arnold kali ini. Banyak netizen terinspirasi dan ikut semangat berusaha keras meski tidak menempuh pendidikan tinggi.

Salah satunya mengatakan, "Setuju chef..! saya jg bukan lulusan universitas manapun, cuma short course 6 bln aja tp selalu inget pesen bapak "KERJA ITU BELAJAR TAPI DIBAYAR" ya jadinya belajar terus.. dan sekarang dititipkan mengelola perusahaan oleh Sang Maha Adil." Nah, bagaimana pendapatmu?

Baca Juga: Tak Pasang Target Tinggi, Ini Strategi Chef Arnold Kelola Bisnis Restoran

Simak Video "Mencicipi Makanan di Resto Kolaborasi Chef Arnold-Kaesang-Gibran"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://food.detik.com/info-kuliner/d-4640627/cerita-chef-arnold-banting-tulang-di-dapur-hingga-tangannya-kapalan

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cerita Chef Arnold Banting Tulang di Dapur hingga Tangannya Kapalan - Detikcom"

Post a Comment

Powered by Blogger.