
JawaPos.com - Soal kemampuan bermain bulutangkis, pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon sudah tak perlu diragukan lagi. Namun, apa jadinya jika mereka harus unjuk kebolehan di tengah dapur?
Nah, dalam rangkaian turnamen BWF World Tour Finals 2018 yang digelar di Guangzhou, Tiongkok, pasangan ranking 1 dunia tersebut mendapat kesempatan untuk unjuk kebolehan memasak dim sum dan spring roll. Sebuah tantangan yang berbeda bagi keduanya yang sehari-hari memegang raket.
Jika di atas lapangan duet berjuluk The Minions ini harus berkerja keras secara bersama, kali ini mereka dipaksa berusaha masing-masing. Seperti halnya Kevin yang diminta untuk membungkus isi dim sum dan spring roll dengan kulitnya.
Kevin terlihat seakan telah piawai dalam membentuk dan menutup lapisan kulit dim sum walau awalnya merasa sulit. Meski terlihat begitu sabar dalam membuat makanan khas Negeri Tirai Bambu tersebut, namun Kevin mengaku tidak bisa masak.
“Saya nggak suka masak dan nggak bisa masak. Kalau bagian makan baru suka," ucap Kevin diiringi tawa." Tapi saya suka sesi ini, fun juga. Bikin dim sum lebih susah daripada bikin spring roll, tinggal dilipat-lipat saja.”
Berbeda dengan pasangannya, Marcus justru dinilai cukup mahir membuat dim sum. Bahkan dia dipuji oleh salah satu chef yang menilai masakannya. Bentuk dim sum buatan Marcus lebih rapi dan sesuai dengan yang telah diajarkan.
"Acara seperti ini cukup menyenangkan. Hasilnya cukup enak, kan yang bikin isinya chef-nya, jadi enak-enak saja. Kalau bentuknya kan kami yang bikin, ya nggak tahu deh, hahaha,” ujar Marcus.
Bagi Marcus, urusan dapur memang bukan hal yang asing. Meski biasanya hanya memasak nasi goreng.
“Saya bisa sih masak nasi goreng. Kalau masak nasi sih gampang, kan sering masak nasi kalau tanding di negara tertentu. Lauknya sih nggak masak sendiri, tinggal manasin saja. Oh iya, saya juga bisa bikin telur orak-arik pakai kecap. Saya pernah buatkan mie goreng juga untuk Agnes (istri Marcus, red),” tambahnya.
Selain The Minions, dalam acara ini juga hadir PV Sindhu dari India, serta tiga pemain tuan rumah, Shi Yuqi, Zheng Siwei, dan Huang Yaqiong. Keenam pemain ini juga terlihat sangat menikmati saat-saat mereka menjadi ‘koki dadakan’ ini.
Ketiga pemain Tiongkok bahkan terlihat sangat kompetitif. Bahkan, mereka ingin memasak sendiri tanpa diajari oleh koki. Namun mendapatkan hasil yang terbaik.
Sesi membuat dim sum dan spring roll ini merupakan bagian dari pembukaan turnamen World Tour Finals 2018. Turnamen ini akan dilangsungkan pada 12-16 Desember 2018 di Tianhe Gymnasium, Tiongkok.
(isa/JPC)
Baca Lagi dong https://www.jawapos.com/bulutangkis/10/12/2018/ketika-kevinmarcus-harus-berduel-di-dalam-dapurBagikan Berita Ini
0 Response to "Ketika Kevin/Marcus Harus 'Berduel' di Dalam Dapur - Jawa Pos"
Post a Comment