Search

Kunjungi Dapur Kurban di Jakut, Anies Bantu Aduk Tongseng

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi Dapur Kurban di Jakarta Utara. Dapur ini kerja sama Pemprov DKI dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Di lokasi, Anies sempat mengecek tenda dapur umum yang didirikan. Ibu-ibu dari warga setempat di Kalibaru, Jakarta Utara ikut memotong dan memasak daging hewan kurban.


Anies sempat membantu proses pengolahan masakan buat warga. Anies menjajal mengaduk olahan daging yang dimasak tongseng.
"Ini diputar ya," kata Anies di Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis (22/8/2018).
Kunjungi Dapur Kurban di Jakut, Anies Bantu Aduk TongsengFoto: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi Dapur Kurban di Jakarta Utara. (Indra-detikcom)

Anies mengatakan adanya Dapur Kurban ini bisa melahirkan interaksi saling membantu antar warga.

"Pemprov DKI bersama ACT menyelenggarakan Dapur Kurban di 121 RW di Jakarta dan ada 140 ekor sapi yang dipotong lalu lewat Dapur Kurban ini dibagikan pada warga bukan dalam bentuk daging mentah tapi dalam bentuk makanan siap saji," ujar Anies.

"Lewat program ini kita ingin memastikan daerah yang membutuhkan semuanya mendapatkan supply hewan kurban yang cukup," sambungnya.


Di acara itu Anies juga menyerahkan dua ekor sapi ke Dapur Kurban. Sapi itu dari kerja sama Pemprov DKI dengan ACT.

"Izinkan saya menyampaikan 2 ekor sapi ini kepada ketua RW, ketua RT yang ada di lingkungan Kalibaru ini. Titip amanat ini dimanfaatkan sebaik-baiknya bagi warga dan insyaallah ini akan dicatat bagi mereka yang memberikan sapinya dan juga yang terlibat dalam pembagiannya," kata Anies.

Tonton juga video: 'Gagah dan Kekar, Ini Sapi Milik Anies yang Mau Dikurbankan'

[Gambas:Video 20detik]


(idn/idh)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://news.detik.com/berita/4178902/kunjungi-dapur-kurban-di-jakut-anies-bantu-aduk-tongseng

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kunjungi Dapur Kurban di Jakut, Anies Bantu Aduk Tongseng"

Post a Comment

Powered by Blogger.